Monday, June 20, 2011

Penemuan Abad ini!!! 122 Bintang Kembar Baru?

Sebuah tim astronomi Inggris berhasil mengenali 122 bintang kembar baru dengan memanfaatkan dua satelit Solar Terrestrial Relations Observatory (STEREO) NASA. 

Kedua satelit yang diluncurkan tahun 2006 itu membawa dua perangkat Heliospheric Imager untuk merekam ledakan matahari. Namun satelit itu juga merekam informasi mengenai bintang-bintang yang secara rutin melintas di bidang pandang instrumennya. STEREO mampu menangkap meredupnya sebuah bintang saat bintang lain melintas di depannya. "Berkat kalibrasi berstandar tinggi pada instrumennya, kami dapat mempelajari bintang-bintang lain selain matahari," ungkap Danielle Bewsher dari University of Central Lancashire kepada Space.com.

Bewsher pun mengatakan, bintang kembar baru ini tidak ditemukan pada pengamatan sebelumnya karena instrumen yang digunakan kurang sensitif. "Sementara bintang-bintang kembar ini cenderung tidak mengalami perubahan kecemerlangan yang signifikan," kata Bewsher.

Selain menemukan lebih dari 100 bintang kembar baru, tim itu juga berhasil mengumpulkan data dari 141 bintang kembar yang telah dikenali sebelumnya. (Sumber: MNN, Space, NASA)

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...